Minggu, 27 Maret 2011

Apa Kabar..?

Apa kabar ? Hari ini adalah hari yang menyenangkan. Karena kehidupan selalu penuh warna, bagai pelangi yang muncul setelah hujan. Keragaman dan dinamika merupakan elemen- elemen yang diperlukan agar terbentuk keserasian dan keharmonian. Warna kehidupan yang selalu berubah dan tak dapat diduga adalah hidup itu sendiri. Mengalir, melaju menurut garis iradat yang telah dulu ada, jauh sebelum kita dapat memahami makna hidup itu sendiri. Ianya adalah patuh dan setia dan tak pernah dusta. Tinggal lagi apakah kita akan hanya duduk berpangku tangan menunggu sapanya? Atau harusnya kita bangkit berdiri, bergerak dan berlari menjemputnya?
      Sesungguhnya Allah tidak akan memberikan sesuatu perubahan jika kita tidak merencanakan dan membuat perubahan itu sendiri. Maka bangkit dan buat perubahan agar engkau dapat merasakan warna lain dalam kehidupanmu. Agar engkau dapat merasakan keberagaman pelangi  hidupmu. Agar tak pernah ada penyesalan yang datang pada dirimu kelak, ketika tiba saatnya pelangi harus undur diri dari  langit biru kehidupanmu.takkan pernah ada penyesalan apakah setelah itu langit kan berganti warna menjadi putih, kelabu atau hitam pekat sekalipun. Karena setelah gerakmu masih ada gerak lain yang senantiasa berdenyut mengiringimu, mendampingimu dan menjemputmu. Itulah garis iradatmu. Maka hanya sikap tawaqalmu yang hanya akan dapat mengantarkanmu kepada keindahan warna pelangi kehidupan hakiki. Dunia dan akhirat. :-)

Salam Hangat...